Cara Setting Robot.txt SEO Friendly di Blogspot - Istilah Robot.txt ini sudah sangat familiar sekali untuk para pengguna blogger. Robot.txt ini juga merupakan salah satu dari banyaknya cara untuk menjadikan blog milik kita menjadi SEO Friendly, Kebanjiran pengunjung, dan menjadi nomer satu di Serach Engine. Siapa yang tidak mau kalau blog miliknya menjadi nomer satu di google dan kebanjiran banyak pengunjung. Banyak orang menginginkan semua itu dan banyak sekali yang mengimpi-impikan hal ini. Cara Setting Robot.txt di Blogspot ini semoga saja menjadikan impian kita terwujud dan dibarengi juga dengan usaha dan do'a. Amin !!
Lalu Apa itu Robot.txt ?
Banyak yang bertanya apa itu Robot.txt dan apa kegunaannya. Robot.txt adalah sebuah cara atau perintah untuk mesin pencari menelusuri atau tidak menelusuri halaman yang ada pada blog kita. Dengan kata lain, Robot.txt ini disebut juga sebagai penyaring atau filter bagi blog yang kita miliki. Semua blog itu memiliki robot.txt yang sudah disediakan oleh Blogger. Secara default, robot.txt yang ada pada blog kita adalah seperti berikut ini :
Bagi kalian yang ingin melihat Robot.txt miliki blog kalian yang secara default sudah ada, ketikkan di browser kalian http://namablogkalian.blogspot.com.User-agent: Mediapartners-Google Disallow: User-agent: * Disallow: /search Allow: / Sitemap: http://www.namablogkalian.com/feeds/posts/default?orderby=UPDATED
Apa Arti dari kode-kode Robot.txt ?
User-agent : Mediapartners-Google - adalah kode untuk Google Adsense untuk merayapi blog milik anda.
Disallow : - adalah kode untuk apa yang tidak diperbolehkan.
User-agent : * - adalah kode untuk semua Search Engine atau mesin pencari.
Disallow : /search - adalah kode untuk memerintahkan agar tidak diperbolehkan merayapi atau mengakses folder search dan lainnya, seperti : /search/label.
Allow : / - adalah kode untuk mengizinkan semua halaman untuk dirayapi, kecuali yang sudah tertulis di Disallow : /search.
Sitemap : http://www.namablogkalian.com/feeds/posts/default?orderby=UPDATE - adalah kode untuk sitemap atau alamat feed blog kalian masing-masing.
Bagaimana Cara Setting Robot.txt di Blogspot itu Sendiri ?
Berikut ini panduan untuk setting Robot.txt yang ada pada blogspot temen-temen masing-masing. Semoga membantu dan memberikan manfaat bagi temen-temen. Berikut panduannya :
- Login ke Blogger temen-temen masing-masing.
- Selanjutnya klik Setelan > preferensi penelusuran / search preference > robot.txt khusus (Edit)
- Setelah klik edit, selanjutnya copy dan paste kode dari robot.txt milik anda yang dapat dilihat dari http://namablogkalian.blogspot.com dan klik simpan.
Demikianlah postingan mengenai Cara Setting Robot.txt SEO Friendly di Blogspot, semoga membantu temen-temen dan bermanfaat buat temen-temen juga. Semoga blog temen-temen menjadi nomer satu dan di banjiri banyak pengunjung. Terima kasih.GSQBYHDASYMV.
6 Komentar untuk "Cara Setting Robot.txt SEO Friendly di Blogspot"
kira2 klo untuk mempercepat pengindeksan kira2 agan tau gak gmna crny klo lwt robot.txt
Fuad Compi Net | Masfim dot Com
mantap dah artikelnya
mantap dah artikelnya
Terimakasih banyak infonya ya ..
terimaksih infonya, langsung di coba gan Dainews, Ikimovie
makasih gan